- Membuka Bazzar Desember Ceria, Pj Bupati Mentawai Sebut Bazzar Merupakan Embrio Peningkatan Daya Bel
- SELEKSI PENGISIAN JABATAN PIMPINAN TINGGI PRATAMA SECARA TERBUKA DILINGKUNGAN PEMKAB. MENTAWAI
- Disparpora Mentawai Kembali Gelar Pelatihan Tata Kelola, Bisnis dan Pemasaran Destinasi Pariwisata
- Bawaslu Mentawai Imbau ASN, Pemerintah Desa dan TNI/Polri Jaga Netralitas Pemilu tahun 2023.
- Peringati HUT KORPRI, Pj Bupati Sebut Integritas SDM Jadi Kunci Reformasi Birokrasi
- Disparpora Mentawai Gelar Pelatihan Wisata, Bupati Ingatkan Toilet Harus Bersih
- KPU Mentawai Gandeng Insan Pers untuk sosialisasikan tahapan Pemilu 2024
- Ini Kata Manager PT. PLN ( Persero) ULP Tuapejat Terkait Pemadaman Listrik di Wilayah Sipora
- Pj bupati Mentawai: Kemah Bela Negara Wujudkan Generasi Berkarakter Patriotik
- Kak Audy Joinaldy : Pramuka adalah bagian dari orang-orang yang akan membangun Indonesia Emas 2045
KPID Sumbar bersama Pj.Bupati Mentawai Bakal Gelar Talkshow di LPPL Radio Sasaraina
Berita Terkait
- Kunjungi Sumbar, Presiden Jokowi di Jadwalkan Resmikan BUM0
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pra Sanggah PPPK0
- TP PKK Provinsi Sumbar Gelar Bimtek Gerakan PKK Tahun 2023 di Mentawai0
- Bawaslu Kepulauan Mentawai Launching Kampung Kepengawasan Pemilu0
- Wagub Sumbar Buka Secara Resmi Festival Pesona Mentawai 20230
- Festival Pesona Mentawai 2023, Resmi di Tutup Pj Bupati Mentawai.0
- Hari Jadi ke-24 Tahun dan FPM 2023, Pemkab Mentawai Gelar Pawai Budaya dan Pembangunan0
- DPRD Gelar Rapat Paripurna Peringatan Hari jadi Kabupaten Kepulauan Mentawai ke- 24 tahun.0
- Penyesuaian Jadwal Seleksi PPPK Tahun 20230
- Diskominfo Mentawai Luncurkan Website Disdukpencapil ) Mentawai0
Berita Populer
- Pengumuman Penerimaan CPNS Kab. Kep. Mentawai Tahun 2019
- PNS atau Pegawai Honorer, Boleh Daftar Panwascam Untuk Tahun 2020, Asal Penuhi Syarat Ini.
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
- Pengumuman Penerimaan CPNS Pemkab Mentawai Tahun 2021
- Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS di Lingkungan Kabupaten Kepulauan Mentawai pada
- Hari Rabu 13 November 2019 BKPSDM Mentawai Umumkan Formasi CPNS 2019.
- PENGUMUMAN HASIL SELEKSI AKHIR CPNS DI LINGKUNGAN KABUPATEN KEPULAUAN MENTAWAI FORMASI TAHUN 2019
- Alur dan Penyelesaian sengketa dan Pelanggaran pemilu 2024
- Inilah Nama Nama Wakil Rakyat Yang Bakal Duduk di DPRD Mentawai 2019-2024
- Kepala BKPSDM : Lulusan CPNS Mentawai Jangan Harap Bisa Cepat Pindah Tugas

Keterangan Gambar : Ketua KPID Sumbar Robert Cenedy ( Kemeja Hitam ) bersama Tim KPID Sumbar disambut Dirut Sasaraina Marcolinus saat meninjau salah satu ruang Talkshows di LPPL Radio Sasaraina Senin, (23/10)
MENTAWAIKAB.GO.ID | TUAPEJAT – Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumatera Barat berencana menggelar talkshow bersama Penjabat Bupati Kepulauan Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak di Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Sasaraina FM pada Selasa malam (24/10).
Direktur Program LPPL Radio Sasaraina, Rahadio menyebutkan program Talkshow Musaraina merupakan program reguler yang setiap malam ditayangkan selama 60 menit dimulai pukul 19.00 WIB, dan pada edisi Selasa (24/10), program talkshow Musaraina akan mengangkat tema Eksistensi LPPL mewujudkan Penyiaran sehat Pemilu Bermartabat di Sumatera Barat, dengan menghadirkan para nara sumber antara lain Pj. Bupati Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak, Ketua KPID Sumbar Robert Cenedy SP , SH , MH dan Tim KPID Sumbar yang saat ini sedang melakukan kunjungan kerja di Mentawai.
" Ini rencana Talkshows yang cukup menarik, dan sekaligus pembelajaran bagi media radio khususnya LPPL Radio dalam rangka mempersiapkan penyiaran Pemilu 2024, kebetulan saat ini ketua dan komisioner KPID Sumbar sedang melakukan kunker ke Mentawai, jadi moment ini sekaligus kita angkat dalam talkshow nanti yang rencanannya bakal disiarkan serentak oleh 6 LPPL Radio di Sumatera Barat," ujar Rahadio kepada wartawan usai menerima kunjungan Ketua dan Tim KPID Sumbar di Radio Sasaraina, Senin (23/10)
Dalam Talkshow yang disiarkan secara live audio melalui frekuensi 104,4 Mhz, dan tayangan virtual melalui akun youtube sasaraina TV itu, dari KPID Sumbar akan memaparkan antara lain tentang sejauh mana peran LPPL dalam rangka menyukseskan Pemilu 2024, bagaimana aktivitas penyiaran politik yang semestinya disiarkan oleh LPPL, serta batasan-batasan dalam penyiaran, pemberitaan dan iklan kampanye pemilu, dan hal-hal lain terkait dengan tata cara penyiaran pelaksanaan pesta demokrasi Pemilu 2024 mendatang.
Rahadio menambahkan, selain Pj. Bupati Mentawai, Ketua KPID Sumbar dan para Komisioner KPID Sumbar, pada talkshow yang bakal digelar dengan melibatkan masyarakat pendengar Radio Sasaraina melalui interaksi telpon interaktif 0851 7506 1044 itu juga akan menghadirkan dua orang nara sumber via aplikasi zoom yaitu
dari praktisi penyiaran radio Ir. Yeflin Luandri, M.Si Wakil Ketua Umum 4 Urusan Teknologi Informasi Komunikasi Indonesia Persada.id, dan Wiza Andrita Ketua Asosiasi LPPL Radio TV Sumatera Barat.
" Seperti biasa pada takshow musaraina kita selalu melibatkan masyarakat pendengar setia Sasaraina FM, dan nanti Bapak Pj. Bupati dan nara sumber lain tentu juga akan aktif berdiskusi bersama pendengar, maka silahkan dengar siarannya melalui radio sasaraina, dan tonton melalui channel youtube sasaraina TV," ajak Rahadio
Sementara itu, Pj. Bupati Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak melalui pesan whatsApp telah menyatakan kesediaanya untuk bersama KPID Sumbar dalam program talkshow ini. Pada pertemuan bersama KPID Sumbar Senin (23/10), Fernando juga menyebutkan dirinya terus melakukan pemantauan terhadap perkembangan Kabupaten kepulauan Mentawai salah satunya melalui siaran Radio Sasaraina, dan Fernando juga berharap KPID Sumbar selalu memantau LPPL Radio Sasaraina sehingga menjadi LPPL yang berkualitas, ia juga berharap LPPL menjadi penyalur informasi bagi masyarakat sehingga Radio Sasaraina ini mendapat tempat di hati masyarakat Mentawai.
“ Saya selalu memantau aktifitas Sasaraina, terutama melalui siaran visualnya, saya pikir ya program-programnya berkualitas, saya yakin kedepan Sasaraina akan menjadi media informasi yang akurat serta media hiburan yang edukatif bagi masyarakat Mentawai,” pungkas Pj. Bupati. (de)